17 November 2012

“MENTALITAS” KRISTUS HARUS DIPERJUANGKAN


Dan. 12:1-3, Ibr. 10:11-14,18, Mrk. 13:24-32
 
Usaha, fokus, perhatian dan ketekunan menjadi syarat utama bagi tercapainya suatu kesuksesan. Sebuah desa dikatakan maju, kalau masyarakatnya hidup dengan baik. Kecamatan dan atau pun negara. Singkatnya, cita-cita yang luhur akan tercapai kalau setiap orang berusaha dengan tekun, penuh perhatian dan hidup dengan teratur. Demikian pun Kerajaan Allah; akan diperoleh apa bila setiap orang percaya kepada Kristus dan berusaha membangun sikap dan tindakan seperti Kristus serta menempatkan Kerajaan Allah sebagai tujuan utama dari hidupnya. Kerajaan Allah menjadi inti dari seluruh pewartaan Kristus di dunia ini. Inilah yang sebenarnya harus menjadi persiapan manusia saat hidup di dunia ini. Itu sebabnya, setiap orang diberi kesempatan untuk berusaha mencapainya.

Hari ini, Tuhan Yesus berbicara tentang akhir zaman yang bagi beberapa orang harus ditakuti. Akzhir zaman tidak ditentukan oleh waktu atau periode, apa pula musim. Akhir zaman pun bukan menyangkut keadaan krisis atau kehancuran bumi, melainkan tujuan dari hidup manusia, yakni puncak dari keselamatannya. Keselamatan itu dicapai bila manusia hidup sesuai dengan sabda dan tindakan Kristus. Jadi, setiap orang akan diperkenankan untuk mengalami kemuliaan surgawi apa bila ia sendiri telah membangun kebaikan dan kebenaran di dalam hidupnya. Puncak dari keselamatan itu akan disempurnakan di surga oleh Allah Bapa berdasarkan cara hidup seseorang. Dengan demikian, akhir zaman sangat dekat dengan persiapan manusia yang ditandai oleh usaha, perhatian dan ketekunan dalam memperjuangkan Kerajaan Allah di dunia ini.

Saudaraku terkasih, Kerajaan Allah bukanlah soal makan dan minuman, tetapi soal kasih, kebenaran, pengampunan, pengorbanan, damai sejahtera, doa, pengharapan, ketekunan dan suka cita di dalam Roh Kudus. Semua ini menjadi syarat utama bagi kita untuk masuk ke dalam Kerajaan Allah. Kristus hanya mati satu kali untuk selamanya. Hidup-Nya hanya singkat, yakni 33 tahun namun usaha, fokus, ketekunan dan perhatian serta hasil dari hidup-Nya itu sendiri sangat jelas, yakni menyelamatkan semua orang. Karena itu, tempat-Nya adalah di sebelah kanan Allah Bapa. Maka, “akhir zaman” dari setiap orang sangat ditentukan dari kualitas hidupnya, bukan kuantitas dan seberapa lama ia bertahan hidup. Janganlah takut kalau kamu ditindas kerena melakukan kebenaran, sebab bukan penindasan itu yang menjadi penghakimannya, melainkan tempatmu di surga yang diberikan oleh Allah Bapa kepadamu. Tetaplah berjalan dalam kebenaran sebab itulah yang menjadi inti dari hidup ini. Kristus telah menunjukkan itu, maka hendaklah kamu pun seia sekata dan seperasaan dengan Kristus sebab Allah Bapa sedang menantikanmu dengan tangan terbuka dalam Kerajaan-Nya.

LEMBAH BANTIK PINELENG

Tidak ada komentar:

Posting Komentar